HomeKaltaraBulunganLaboratorium Lingkungan DLH Kaltara Siap Beroperasi 2026, Uji Lingkungan Tak Perlu ke...

Laboratorium Lingkungan DLH Kaltara Siap Beroperasi 2026, Uji Lingkungan Tak Perlu ke Luar Daerah Lagi

BIRUKUNINGNEWS.COM, TANJUNG SELOR – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Utara menargetkan Laboratorium Lingkungan milik daerah dapat mulai beroperasi pada tahun 2026. Laboratorium ini dibangun di Tanjung Palas, tepatnya di Jalan Poros, dekat Laboratorium Pekerjaan Umum (PU).

Penelaah Teknis Kebijakan Bidang Pengelolaan Sampah, Limbah B3, dan Peningkatan Kapasitas DLH Kaltara, Yoga Wiranoto, mengatakan saat ini pihaknya masih menunggu proses registrasi dan perizinan dari Kementerian Lingkungan Hidup sebagai syarat utama operasional.

“Selama ini pengujian lingkungan masih menunggu registrasi dari kementerian. Izin ini wajib agar laboratorium bisa resmi beroperasi,” jelas Yoga belum lama ini.

Ia menyampaikan, progres pembangunan laboratorium terus berjalan, baik dari sisi kesiapan sumber daya manusia (SDM) maupun kelengkapan sarana dan prasarana. Seluruh persiapan dilakukan untuk memenuhi standar registrasi nasional.

“Nantinya laboratorium ini akan difungsikan sebagai tempat pengujian lingkungan. Pengujian tersebut wajib dilakukan di laboratorium yang sudah terdaftar, baik milik pemerintah maupun swasta,” ujarnya.

Selama ini, DLH Kaltara masih melakukan pengujian lingkungan di Tarakan. Namun karena keterbatasan fasilitas, sejumlah pengujian harus dilakukan ke luar daerah seperti Samarinda, Balikpapan, hingga ke pusat.

“Dengan adanya laboratorium ini, kebutuhan pengujian lingkungan di Kaltara bisa terpenuhi secara lengkap dan tidak lagi bergantung pada daerah lain,” tambah Yoga.

Selain meningkatkan layanan pengujian lingkungan, keberadaan laboratorium ini juga diharapkan mampu memberikan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kami berharap laboratorium ini sudah bisa berjalan penuh pada tahun 2026,” pungkasnya. (Adv/Eka)